Buat penggila musik EDM di tanah air, jangan lewatkan event SHVR Ground Festival 2017 yang akan berlangsung pada 13 Mei di JIExpo Kemayoran! Kenapa? Karena SHVR Ground Festival 2017 akan menampilkan line up DJ yang gokil dengan tema yang happening saat ini: “Tokyo Night Out”.
Pada konferensi pers yang diadakan pada 27 Maret 2017 di Colosseum Jakarta, disebutkan bahwa sejak diumumkan, SHVR Ground Festival 2017 langsung direspon positif oleh para partygoers. Tiket pre-sale habis terjual hanya dalam beberapa hari. Saat ini tiket disediakan sudah terjual 70%. Hal ini diungkapkan oleh Darshan Pridhanani, CEO Hype Music Asia selaku penyelenggara.
Apa saja sih keseruan yang dijanjikan pada SHVR Ground Festival 2017?
1. Outdoor & Indoor Stage
DJ luar & lokal akan menunjukan kebolehannya di 2 stage, yakni stage outdoor “Frozen Empire Stage” dan stage indoor bernuansa kemegahan Tokyo “Urban Shinjiku Stage”.
2. Maggerland Tempat nongkrong santai yang akan terdapat di stage indoor atau “Urban Shinjiku Stage”. Di area ini disediakan beans bags yang sangat nyaman untuk digunakan duduk sambil menyaksikan penampilan line up DJ yang gokil.
3. Fuji Garden Lokasi di mana party goers bisa meluncur dari puncak Fuji Garden, sebuah spot yang instagrammable!
4. Drone Light Show
Memanfaatkan drone untuk tata lampu, akan memberikan sensasi tersendiri bagi para pengunjung yang berada di stage outdoor "Frozen Empire Stage". "Kami jamin gokil pokoknya!” ujar Dino Hamid, CEO Berlian Entertainment.
5. Line Up
Dengan mengusung aliran trance di event tahun ini, panitia menyiapkan 10 DJ luar yang gokil seperti: Above & Beyond, Afrojack, Cosmic Gate, Deorro, Emma Hewitt, Giuseppe Ottaviani, Julian Jordan, Markus Schulz, Orjan Nilsen dan Sam Feldt. Sementara DJ lokal yang gak kalah gokil juga akan beraksi: Anton & Hogi, Atilla Syah, Cello & Huget, Dipha Barius, Flip, Jidho, LTN, P Double & Cream, RoniJoni, Slim B & Diana Dee, Skytek & Adieh Flowz, Trillions, Yasmin, MC Drwe dan MC Keebo.
Harga tiket on the spot sebelum jam 19.00 WIB mencapai Rp. 475.000, setelahnya harga menjadi Rp. 700.000
Panitia juga menyediakan 2 jenis tiket VIP: VVIP Sofa, untuk Anda yang ingin menikmati event ini dengan nyaman dengan jarak pandang yang leluasa untuk melihat serunya aksi-aksi di panggung, dilengkapi dengan private bar serta akses toilet khusus. Yang kedua adalah VIP Standing dengan harga Rp. 1,3 jt. Untuk info lebih lanjut bisa menghubungi +62-899-111-1111.